Dakwah Moderat ala Wahdah

Dakwah Moderat ala Wahdah - Kajian Medina
Dakwah MODERAT ala WAHDAH

Sejak bergabung di belasan tahun silam, lembaga ini sudah banyak berubah. Jangkauannya semakin luas, kadernya semakin banyak dan asetnyapun terus bertambah. Mereka yang membersamai lembaga ini sedari awal, mungkin akan sangat bangga penuh syukur. Tapi ada satu hal yang terus terpelihara, yakni sikap moderat dalam dakwah. Selama dua hari di diklat murobbi, kekhasannya ini masih sama dengan sebelumnya. Inilah yang membuat betah..

Pertama, dakwahnya fokus kepada substansi bukan kepada lembaga apalagi individu semata. Para guru tidak membangun citra diri sehingga tak nampak sikap ta'ashub (fanatisme berlebihan) dari kadernya. Mereka mengisi hati dan kepala mereka dengan adil sehingga tumbuh menjadi dai yang bersikap pertengahan.

Hampir semua bidang ilmu disampaikan dengan satu pakem pamungkas, jauhi pemahan ekstrim. Tidak boleh berlebihan dan juga tidak memudah-mudahkan. Menanamkan sikap seperti ini melahirkan sikap pertengahan yang agung. Perbedaan pendapat didudukkan secara proporsional, tidak gampang menyalahkan orang lain, tapi tetap teguh dengan pendapat yang dipilih. Ini keren..

Kedua, lembaga ini tak hanya berfokus pada pendalaman ilmu agama semata. Program-programnya juga terus mengasah kemampuan kader agar bisa menjalankan program secara ptofesional. Mereka dibekali pelatihan organizing, administratif, termasuk skil kepemimpinan. Porsinya seimbang sehingga meski ciri keislamannya kental namun cara berfikirnya terus berkembang mengikuti modernisasi zaman.

Ketiga, secara inplementatif pengelolaan dakwah mengadopsi pola organisasi dengan sistem manajerial moderen. Struktur lembaga terus dibenahi, layanan umum seperti dakwah, pendidikan, sosial dan lingkungan hidup terus dikembangkan. Kegiatan dikemas dengan perencanaan yang terukur, baik formatnya maupun pendanaannya.

Meski begitu, pada saat bersamaan aturan-aturan syariat terus dijaga. Sistem kerja yang terus mengikuti perkembangan zaman tidak menjadikan hukum-hukum agama terlampaui. Interaksi kader dan lembaga muslimah tetap dalam koridor, usaha dan pendanaan lembaga tetap memperhatikan kaidah syariat yang terkait.

Duh..semakin cinta saya 😍😍
#WahdahIslamiyah
#AyoTarbiyah

M Yamin Saleh berada di Wahdah Islamiyah.
18 Agustus pukul 16.19 · Kota Makassar, Sulawesi Selatan ·

Related Posts

Ayo Belajar Islam

"Ayo belajar ilmu fiqih, agar tidak mudah menyalahkan orang dan tidak gampang bilang bid'ah kepada sesama muslim." "Ayo belajar fiqih ihktilaf, agar tidak merasa paling benar sendiri." "Ayo belajar perbandingan mazhab, agar tidak merasa selain kami sesat." (Kajian Medina)

Kajian Medina

Blog Kajian Medina : Cerdaskan Umat Lewat Kajian Khilafiyah, Ikhtilaf dan Ukhuwah oleh Ustadz dan Tokoh Sebagai Pencerahan Menuju Persatuan Islam Ahlus Sunnah Waljamaah.