Titik Temu Wahabi-NU

Titik Temu Wahabi-NU
TITIK TEMU WAHABI-NU

Di antara usaha seorang ulama asli Nusantara yang bernama Prof. DR. KH. Ali Mustafa Yaqub rahimahullāh ketika hidupnya adalah upayanya untuk mencari titik temu atau persamaan antara Wahabi/Salafi dan NU/Asy'ari. Kita tahu bersama kedua kelompok ini seringkali bersitegang dalam banyak isu atau masalah.

Beliau adalah salah seorang tokoh yang saya kagumi. Beliau rahimahullāh menulis buku tersebut berdasarkan pengalaman hidupnya dan perjalanan akademiknya juga. Di mana beliau pernah menimba ilmu di kedua kelompok tersebut. Oleh karenanya, hal itu pun saya sukai karena latar belakang saya pun pernah menuntut ilmu di kedua kelompok tersebut. Namun, tentu kadang di sana ada konsekuensinya. Di mana kadang beliau rahimahullāh kurang diterima di kedua kelompok tersebut. Bahkan mendapatkan kritikan dari kedua kelompok tersebut. Sebagaimana saya pun kadang tak diterima dan mendapatkan kritikan dari kedua kelompok tersebut.

Namun, upaya beliau rahimahullāh tetap harus diapresiasi karena keinginan kuat beliau untuk menyatukan umat Islam. Berusaha mencari persamaan dibandingkan menonjolkan perbedaannya. Semua itu saya yakin datang dari kasih sayang beliau terhadap kaum muslimin. Semoga Allāh membalas kebaikan dan usaha beliau rahimahullāh rahmatan wāsi'atan.

Robi Maulana Saifullah
7 Juli pukul 13.02 ·

Related Posts

Ayo Belajar Islam

"Ayo belajar ilmu fiqih, agar tidak mudah menyalahkan orang dan tidak gampang bilang bid'ah kepada sesama muslim." "Ayo belajar fiqih ihktilaf, agar tidak merasa paling benar sendiri." "Ayo belajar perbandingan mazhab, agar tidak merasa selain kami sesat." (Kajian Medina)

Kajian Medina

Blog Kajian Medina : Cerdaskan Umat Lewat Kajian Khilafiyah, Ikhtilaf dan Ukhuwah oleh Ustadz dan Tokoh Sebagai Pencerahan Menuju Persatuan Islam Ahlus Sunnah Waljamaah.